Painan-Kabayakin.com,. Haji Meldian STP MM tiba di Mesjid Darul Jadid Desa Baru Nagari Kampung Baru Korong Nan Ampek Kecamatan Koto XI Tarusan Kabupaten Pesisir Selatan pukul Pukul 11.30 Wib. Kedatangan Haji Medilan ke Mesjid Darul Jadid dalam rangka mengisi jadwal khutbah khatib Jumat minggu pertama di bulan Desamber tahun 2023. Pengurus Mesjid Darul Jadid telah menjadwalkan Haji Meldian sebagai Khatib Shalat Jum’at (8/12/2023).
Haji Meldian, STP MM merupakan salah seorang Calon Anggota Legislatif (caleg) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Propvinsi Sumatera Barat daerah pemilihan (dapil 8) Sumatera Barat dari Partai Keadilan Sejahtera nomor urut 4.
Baca Juga:
Husni Mersati, SH Kembali Merajut Silaturahim Tokoh Nagari
Madrasah Aliyah Swasta Ponpes YAASIN Terima Bantuan Irvan
Dalam khutbah jumatnya, Haji Meldian mengajak masyarakat Nagari Kampung Batu Korong Nan Ampek untuk meningkatkan keimanan dan ketawaan kepada Allah Swt. Dengan wasiat pentingnya menghidupkan amalan sunah yang dicontohkan baginda Nabi Muhammad Rasulullah Saw.
“Man ahya sunnati fakat ahamadi waman ahamadi kanna ma’iya fil jannah” yang artinya barang siapa yang menghidupkansunahku sungguh iya cinta padaku. Dan barang siapa yang cinta padaku maka bersamaku di sorga. Usai pelaksaan khutbah haji meldian langsung memimpin imam shalat jumat.

Usai penyelenggaraan Salat Jumat, Haji Meldian menyerahkan langsung bantuan kepada Pengurus Mesjid Darul Jadid berupa lampu sorat pijar. Bapak Rasidin Dt Rajo mole S.Pd selaku Ketua Mesjid Darul Jadid menerima langsung bantuan tersebut. Bapak Rasidin Dt Rajo mole S.Pd juga Ketua Kerapatan Adat Kenagarian Taratak Sungai Lundang.
Bantuan Bibit Ikan Larangan Siguntur Tuo

Selain memberikan sumbangan ke Mesjid Darul Jadid, Haji Meldian juga menyumbangkan 2.000 bibit ikan nila kepada masyarakat. Bersama masyarakat, Haji Meldian melepas bibit ikan tersebut ke Lubuk Larangan Siguntur Tuo Kecamatan Koto XI Tarusana, Kabupaten Pesisir Selatan.